Minggu, 26 Maret 2017

Di Muka Pintu

Di muka pintu ini
kini aku menanti
masa-masa kosong
yang telah pergi
jauh meninggalkan
Di muka pintu
ini muka tertunduk
kering dan kehilangan
Sudah tak terdengar lagi
geletar senar gitar
dan keciap canda
Mengalir segala
ke luar rumah
ke langit malam
ke lalu-lalang 
Di muka pintu ini
puisi jadi catatan
pertanda pernah
sebentar singgah
dan pergi...

Bandung, 2017

Tidak ada komentar:

Posting Komentar