No Prasangka

Kamis, Februari 28, 2013 1 Comments A+ a-

Tadi malam. Aku tidak sengaja. Aku mimpi bertemumu. Diam dengan biru-biru. Hanya itu. Maka pagi ini kembali aku rindu. Pada dulu saat hati belum penuh debu. Semoga saja hanya bunga tidur yang layu. Amiin

Intro : Pengantar

Rabu, Februari 27, 2013 0 Comments A+ a-

INTRO
Dengan sigap ia membuka laman yang disebutkan Profesor Fridtjof dua belas menit yang lalu. Jari-jarinya lihai menekan tuts laptop Acer. Seperti lidah seekor Rana pipens kelaparan menyambar nyamuk betina yang sedang terbang rendah. Tekanan tuts keyboard-nya menimbulkan perubahan kapasitansi pada kapasitor, menghasilkan sinyal-sinyal listrik. Dalam masa kurang  dari satu mikrodetik, prosesor intel di motherboard segera menerjemahkan sang sinyal dalam bentuk visual, yang kita sepakati sebagai deretan huruf. www.fridtjof-mahdi.com.  Drama mengetik super cepat itu di akhiri dengan satu ketukan. Enter.
Tidak perlu menunggu 3 detik, laman situs tersebut sudah tampil sempurna, tidak seperti yang ia derita saat di warnet SMA-nya dahulu, ketika baru berkenalan dengan internet. Barangkali pikirannya berkata, untung saja aku tidak sedang di Indonesia.  Seketika satelit mengirimkan data, teks dan gambar ke  Mozilla Firefox, web browser yang  Minas install setahun lalu saat kuliah S1 di Institut Teknologi ternama di Tanah Airnya.
“Velkommen til min side, FRIDTJOF MAHDI, hÃ¥per du finner noe nyttig der”
Teks itu tertata rapi di tengah bagian atas laman itu. Minas bisa melihat kotak-kotak tab Home, Profile, Jurnal, Buku Tamu, dan Download dibawah ucapan selamat datang tersebut.
Minas tahu apa yang harus ia klik. Tanpa menunggu detik berikutnya ia langsung mengarahkan kursor ke link download sembari mengetuk touchpad dengan terburu-buru. Ia harus mengerjakan tugas itu sebaik dan secepat mungkin.  Matanya yang hitam bulat dengan bulu sedikit lentik seketika melirik Swiss Army milenium di tangan kanannya.  Jam 18.10. Hal ini berarti kurang dari tiga jam lagi tugas itu harus sudah selesai dan tersaji di meja Profesor Fridtjof.
Sekejap mata,  file tugas itu telah tersimpan otomatis di drive C laptopnya. Minas menutup tab laman situs profesor Fridtjof seiring dengan menutup Mozilla. Tanpa  sadar kursornya telah melintasi quotes sang Profesor. Vennskap er ikke for meg deg eller oss, men Ham.

Cerpen To Do List

Rabu, Februari 27, 2013 2 Comments A+ a-

1.     Ke Q-words, daftarin domain web based on konsep Agus
2.     Ke ‘Bola Dunia’ nge-print PR dan tugas makalah Kwn
3.     Buat laporan praktikum
4.     Fotokopi tugas rangkaian listrik
5.     Isi pulsa modem smartfren 50 rb
6.     Cari datasheet IC 74*47
7.     Balikin buku Kreyzig ke perpus
8.     Ketemu sama Hasbi di masjid Salman
9.     Kirim email cerpen ke fitrah@gmail.com
10.  Beli pensil,penghapus, busur,odol,sampo dan deodoran di Indomaret.
11.   Cari kertas reuse 50 lembar
12.   Kumpulin baju bekas di sekre

“Wah to do list-nya rame juga ini. Ini benar-benar sibuk atau sok sibuk ya?” Aku memandangi kertas setengah A4 itu dengan pupil mengecil dan kening mengkerut. Kali ini aku punya cara untuk mengatasi penyakit lupaku : dengan catatan ini. Dua belas hal yang akan kukerjakan hari ini. “Pokoknya semuanya harus selesai hari ini juga” gumamku membatin.
Segera kubongkar kamar kosanku. Aku yakin diantara puluhan buku dan kertas-kertas yang semiberserakan di rakku, tersimpan desain web yang dibuat Agus. Untuk memenuhi to do list thing pertamaku, aku juga harus meyakinkannya dokumen itu menemaniku ke-Q Words, jasa pembuatan web di Jalan Cisitu Lama.

Kumulailah pencarian kertas coretan tangan Agus. Dari rak yang paling kiri bawah, kubuka secara random map-map yang tertumpuk. Di antara map-map itu kujumpai banyak kenangan masa lalu. Kenangan setahun yang lalu tepatnya. Ketika aku baru diterima sebagai mahasiswa baru di kampus berlogo gajah duduk ini.

Sebuah map yang sengaja kutuliskan disana, “MABA”, mahasiswa baru. Aku menemukan banyak berkas. Salah satunya kartu pendaftaran SNMPTN. Tertempel fotoku saat masih ‘muda’. Wajah culunku dengan seragam putih abu-abu (meskipun dalam fotonya aku hanya kelihatan memakai baju sma karena pas photo cuma dari dada ke kepala). Tidak luput,  pilihan pertama dan kedua.

Lirik dan Chord SSS

Rabu, Februari 27, 2013 0 Comments A+ a-

C                                             F
BUTIRAN AIR                     PERLAHAN JATUH
      C                                            G
MENELUSURI SANG KELOPAK BUNGA
C                                    F
WARNA YANG TAK KAN PERNAH SIRNA
   C                                              F
UKIRAN INDAH HATI DAN JIWA

C                                             F
TARIAN TAWA                   DI SELA FAJAR
           C                                                                 G
LINGKARAN NADA                    ALUNAN INTAN
Am                                 F
RIMA PELANGI      SINARI DUNIA
    C                                             G
SEMUA TERCIPTA UNTUK KITA

Tips teknis kuliah. II

Senin, Februari 11, 2013 0 Comments A+ a-

Tips teknis kuliah.

1. Persiapkan. Bacalah materi sebelum diajarkan dosen. Bacalah buku teks,diktat atau slide tentang kuliah sebelum dosen yang bersangkutan mengajar. Membaca ini adalah sebagai persiapan sebelum memulai kuliah. Ingat jangan sampai kita adalah gelas kosong ketika mulai kuliah. Siapkan. Bila menemukan hal yang tidak kita pahami tanyakan lah pada dosen saat kuliah. Minimal setengah dari materi yang akan dosen ajarkan sudah kita baca terlebih dahulu. (di kos,di angkot, dirumah dll).
    
    2. Buatlah mind map atau peta konsep dalam perkuliahan.
    3.  Kerjakanlah PR atau Tugas secepatnya. Makin cepat makin baik.
    4.   Buatlah catatan kuliah dengan rapi.
    5.Usahakan saat kuliah kita sudah paham , jadi tidak ada bagian yang masih abu-abu ketika selesai kuliah. Di rumah baru kita mantapkan pemahaman dengan berlatih dengan soal-soal. 
     6. Duduklah di tempat yang nyaman.
     7.   Cukupkanlah waktu istirahat dan konsumsilah makanan yang bernutrisi cukup.


  SEMOGA MEMBANTU 

Tips sederhana supaya kuliah lancar dan berkah. I

Senin, Februari 11, 2013 0 Comments A+ a-


Kuliah merupakan pilihan hidup setelah selesai SMA/sederajat. Saya mahasiswa semester IV di Teknik Fisika, Fakultas Teknoogi Industri ITB akan berbagi dengan kita semua tentang tips kuliah. Tips ini disusun atas kehendak sendiri dengan pengalaman serta observasi yang saya lakukan.

Cerpen Anton : Cinta Hakiki ?

Jumat, Februari 08, 2013 2 Comments A+ a-


Rasanya baru saja aku mengelus kening, eh tak sampai semenit, keringat muncul lagi. Matahari dalam klimaksnya memancarkan panas ke bumi. Sel surya di atap rumah gedongan itu tentu bahagia mendapatkan cahaya sepanas ini pikirku. Bandung sungguh panas tengah hari ini.
“Wah supir angkot udah pada kaya semua ya Bro?”
“Hahaha..yang sabar atuh Mas. Sebentar lagi juga lewat kok.”
“Udah setengah jam kita nunggu masa belum ada angkot lewat?”
“Nah itu dia. Relatifitas Mas, nunggu angkot kalo panasnya segarang gini rasanya bakal lama banget. Tapi kalo kondisinya disamping gadis cantik. Setengah jam ini bakal terasa setengah detik.”
“Huh..Udara panas disini kayaknya membuat naluri humorku menguap”
“Aku juga gak sedang ngelucu”,Guntur terlihat kesal karena aku tidak memuji analoginya.
Mobil angkot hijau kemudain melambat di depan kami.”Akhirnya” Pikirku dalam hati.Aku dan Gun segera masuk ke angkot. Sudah tak sabar rasanya mencicipi makan siang yang sudah terhidang di rumah. Enam jam belajar di kelas rasanya cukup menguras energi.
“Assalamu’alaykum” aku membuka pintu.
“Waalaykumsalam” terdengar suara Fitri menyahut dari dalam. Fitri biasanya memang selalu pulang lebih cepat dariku. Satu alasannya, Fitri kelas dua SMP, aku kelas dua SMA.
“Fit, ada apa senyam-senyum begitu?”
“Mau sedekah ama Kakak” Fitri terus senyum lagi dan beralih ke blackbery-nya.
Setelah sedikit memperhatikan ekspresi Fitri dan buku ditangannya, aku sekarang paham sekali. Untuk kedua kalinya adikku yang sangat penuh rasa ingin tahu ini mengupas lagi ruang privasiku. Tidak tanggung-tanggung, kali ini diary-ku-lah referensinya. Kemarin handphone sekarang diary. Darahku melaju cepat menuju ubun-ubun. Tetapi hal lain terjadi di tengah perjalanan darahku menuju ubun-ubun : Ibu yang tahu apa yang akan kulakukan menepuk pundakku dari belakang, Ibu mengangguk dan senyum. Mengisayaratkan aku supaya segera ganti baju dan makan siang.
ALAMAK. Fitri. Fitri . Mengapa pula ia harus melakukan hal ini? Bukankah masih banyak pekerjaan yang seharusnya ia lakukan? Membuat PR, Membantu ibu mencuci piring atau menyiram bunga. Mengapa harus menceritakan kisah kasmaranku kepada Ibu?

Jangan Menyerah : Frasa terbaik untuk saat ini

Jumat, Februari 08, 2013 0 Comments A+ a-

Lama sudah saya tak menulis. Mungkinkah saya sudah kehilangan cinta kepada dunia tulisan? Astaga entahlah. Semester ini,semester ke dua saya di teknik fisika itb. Kata pak nugraha, dosen wali saya, semester ini adalah semester yang  ;paling berat; di tf ini. Bagaimana tidak? Matematika rekayasa sistem II, fisika kuantum dan medan elektromagnetik berkumpul di  semester yang sama. Padahal menurut beliau, untuk belajar fisika kuantum itu prerequisite nya adalah matrek II fenomena gelombang dan medan elektro magnetik. Sementara itu, kuliah seperti fenomena gelombang baru akan ada di semester selanjutnya. Sederhanya begini, saya akan belajar kalkulus dan aljabar bebarengan. Tapi kata de massiv(tak tau ejaannya): Jangan menyerah. Ya jangan menyerah adalah frasa terbaik untuk menghadapi hal ini.

Jangan 1x

Jumat, Februari 08, 2013 0 Comments A+ a-

Jangan sekali-kali kau membenci perasaan. Karena perasaan adalah yang membuat nyawa bisa bertahan dalam tubuh berfisik kita. Perasaanlah yang menjadi penjembatan real dan imajiner dalam kehidupan. Dengan perasaan kita bisa menerima dan tidak menerima dengan perasaan kita bisa merasa gembira dan sedih, bisa rindu dan cemburu. Tapi ku ingatkan sekali lagi jangan pernah membenci perasaan. Karena perasaan adalah salah satu beda manusia dengan robot. Karena tidak ada sensor robot manapun yang mengalahkan perasaan. Percaya tidak percaya, perasaan jugalah yang membuat saya menuliskan ini dan perasaan jugalah yang membuat kau membacanya sampai habis.

MILAD 4th

Jumat, Februari 08, 2013 2 Comments A+ a-

29 Januari 2012 13.00 WIB
Negeri antah berantah.
-Suasana baru.Hidup baru.Selamat datang. Teman baru.Kawan baru.sahabat baru. Pacar baru?
-Ramai. Asik. Gaul.
-No Galau.
-Masih ada yang hilang terasa
-3000 friends FB, 700 follower, 100 kawan jurusan, 300 teman fakultas.
-3000x700x100x300 < 88
-88 tak tergantikan

Teruntuk sahabatku yang

Senin, Februari 04, 2013 0 Comments A+ a-

Teruntuk sahabatku yang
Sengaja aku menulis ini untukmu setulushati
Teruntuk sahabatku yang
Kita tahu pernah menutup mata kepada kenyataan
Kita pernah tahu menutup telinga kepada perasaan
Tetapi selalu membuka pikiran kepada imajinasi
Sahabat, tentu ada selalu khilaf dalam tingkah laku
Maka bukalah mata kepada kenyataan, belajarlah darinya

Sahabat, tentu ada selalu sakit hati kepada perasaan
Maka pikirkanlah dengan setulus hati, jangan sampai imajinasi kita membunuh perasaan
Pikirkanlah dengan perasaan agar dengan setulus hati kita senantiasa belajar untuk mencintai-Nya.
Pun pada akhirnya Dia kan cintai kita dalam pikiran, perasaan, dan imajinasi kita.
Semoga kita terbuka untuk-Nya dan karena-Nya

Allahu Akbar !!!
Kuatkanlah ikatannya
Terangilah cintanya
Ridhoilah lisan-lisannya