Ngigau 5 : Rindu kedua

Minggu, Juni 16, 2013 0 Comments A+ a-

Suatu saat bila tiba masanya.




Rindu bisa menjadi penyakit yang amat menyiksa. Bisa membuat kepala pening. Jantung berdebar. Nafas tersengal dan badan meriang. Rindu bisa melenyapkan nafsu makan. Rindu bisa membuyarkan perjuangan. Rindu bisa membuat hidup berantakan.

Bila rindu sudah demikian, maka seharusnya ia harus diobati.

Jika rindu adalah sebuah penyakit maka bertemu adalah obatnya.

Bila rindu kepada sesuatu yang masih ada mungkin kita bisa mengusahakan bertemu.   Seorang perantau bisa pulang ke kampung halamannya. Seorang yang rindu kekasih bisa membuat janji untuk bertemu. Tapi bagaimana dengan rindu pada masa lalu? Kepada orang-orang yang sudah ‘dahulu’? 

Saatnya membuka hati dan perasaan. Saatnya kembali ‘bertemu’ dalam artian yang sesungguhnya.